Penanaman pohon untuk menghijaukan hutan dan menjaga ekosistim lingkungan sumber daya alam, tetap harus dilakukan. Kementerian pekerjaan umum memiliki program penghijauan, fokus utamanya adalah disekitar lokasi infrastruktur mereka miliki, seperti Bendungan, Embung atau kawasan hutan yang menjadi kewenangannya. Balai besar Wilayah sungai Brantas, direktorat sumber daya air, kementerian pekerjaan umum, pada tahun anggaran 2025, melakukan kegiatan pemeliharaan penghijauan pasca reboisasi disekitar sektor infrastruktur Bendungan Bajul mati, Kabupaten Banyuwangi.

Adapun sumber air Bendungan bajulmati, sungai bajulmati yang hulu berada di kawasan Ijen, Kabupaten Bondowoso Jawa Timur. Bendungan Bajul mati dibangun tahun 2006 dan diopera sikan tahun 2015. Adapun lokasi Bendungan bajul mati, didesa watukebo, kecamatan wongsorejo Kabupaten Banyuwangi provinsi Jawa Timur. Pembangunan Bendungan bajulmati, membutuhkan lahan sebagai lokasi infrastruktur pisik dan kawasan. Pemerintah pusat melalui Balai Besar wilayah sungai Brantas, melakukan tukar guling lahan dgn perhutani. Salah satu lokasi yang tukar guling yaitu di Kawasan hutan du Bondowoso Jawa Timur .

Kementerian Pekerjaan umum, Direktorat Sumber daya air,melalui Balai besar wilayah sungai Brantas , pemilik Bendungan Bajul mati, telah melakukan penghijauan (reboisasi ) Hutan di Bondowoso . Pada tahun 2025 , melakukan pemeliharaan reboisasi dengan tegakan pohon jati sebanyak 210 ribu batang , dengan luas tanah hutan seluas 123 Ha , yang tersebar di desa Prajekan, desa Gentong, desa Leprak, desa Wonoboyo, desa Walidono Kecamatan Prajekan Kabupaten Bondowoso Jawa Timur.’


penjelasan Denny prawestu SH, Pejabat Pembuat Komitmen pembebasan lahan 1 , Balai besar wilayah sungai Brantas .Pemeliharaan tanaman pasca reboisasi di kawasan hutan di Bondowoso yang dimiliki Kementerian Pekerjaan Umum, dalam rangka menjaga melestarikan ,memastikan sumber air tetap mengalir ke Bendungan Bajulmati . Ungkap Denny prawesto pejabat pembuat komitmen pembebasan II Balai Besar Wilayah Sungai Brantas.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here